Bagaimana Penerapan Konsep Himpunan?
Hai guys, ! apa kabar semua? Gimana, udah kerasa bukan cintanya sama matematika? Apa udah sayang banget? Atau jangan-jangan udah gak bisa move on dari matematika hehehe…
Oke kali ini kita masih akan membahas terkait tentang HIMPUNAN. Masih inget kan himpunan itu apa? Itu lo yang kemaren udah dibahas diartikel sebelumnya, oke biyar yang lupa jadi inget dan yang masih inget tambah inget melekat diotak dan dihati himpunan adalah kumpulan benda atau objek yang mempunyai syarat tertentu yang dapat didefinisikan dengan jelas. Itu dia guys arti dari himpunan dan ternyata ada penerapannnya lo dalam pemecahan masalah, mau tau gimana caranya yuk langsung aja mariii…..
Penerapan Konsep Himpunan dalam Pemecahan Masalah
Berikut ini prinsip menghitung yang berlaku untuk himpunan berhingga.
- Jika A // B, n(A ∪ B) = n(A) + n(B)
- n(A \ B) = n(A) – n(A ∩ B)
- n(A ∪ B) = n(A) + n(B) – n(A ∩ B) → untuk himpunan beririsan
- n(A ∪ B ∪ C) = n(A) + n(B) + n(C) – n(A ∩ B) – n(A ∩ C) – n(B ∩ C) + n(A ∩ B ∩ C)
Contoh:
Di dalam suatu kelas yang terdiri atas 48 siswa, terdapat 24 siswa yang gemar Matematika dan 30 siswa yang gemar IPA. Jika ada 8 siswa yang gemar keduanya yaitu Matematika maupun IPA.
- Buatlah diagram Venn dari data diatas.
Jawab :
Langkah-langkah membuat diagram Venn sebagai berikut.
- Isikan terlebih dahulu yang gemar kedua-duanya, yaitu 8 siswa.
- Isikan yang hanya gemar Matematika, yaitu 24 – 8 = 16 siswa.
- Isikan yang hanya gemar IPA, yaitu 30 – 8 = 22 siswa.
- Isikan yang tidak gemar Matematika maupun IPA sebagai berikut.
48 – (8 + 16 + 22) = 48 – 46 = 2 siswa.
Diagram Venn :
Keterangan :
M = Matematika
I = IPA
- Berapa siswa yang tidak gemar keduanya yaitu Matematika maupun IPA?
Jawab :
Jadi, banyak siswa yang tidak gemar kedua-duanya yaitu Matematika maupun IPA ada 2 siswa.
Nah itu dia penerapannya mudah bukan, iya dong sejatinya matematika itu mudah dan pasti kalian yang tadinya gak suka atau gak bisa matematika langsung deh jatuh hati sama yang namanya matematika, oke guys
TERIMAKASIH
GOOD LUCK
Baca juga :